Minggu, 20 Mei 2018

Bereskan Hubunganmu dengan Allah!

bereskan-hubunganmu-dengan-allah
by: Evan

Hal yang terpenting bagi manusia adalah bagaimana ia memiliki kedudukan di sisi Allah Subhanahu wa ta’ala. Ini hal terpenting, karena jika engkau sudah memiliki kedudukan luhur di sisi Allah, di mata manusia pun engkau akan dihormati. Bereskanlah hubunganmu dengan Allah, niscaya hubunganmu dengan manusia akan beres.

Adapun jika kita terus menjaga pandangan manusia dan ingin dilihat manusia, itu adalah kekeliruan. Engkau harus ikhlas, menghiasi hatimu dengan ketakwaan kepada Allah, karena pakaian ketakwaan adalah pakaian yang terbaik.

Allah Subhanahu wa ta’ala berfirman,
يَا بَنِي آَدَمَ قَدْ أَنْزَلْنَا عَلَيْكُمْ لِبَاسًا يُوَارِي سَوْآَتِكُمْ وَرِيشًا وَلِبَاسُ التَّقْوَى ذَلِكَ خَيْرٌ
"Hai anak Adam, sesungguhnya Kami telah menurunkan kepadamu pakaian untuk menutup auratmu dan pakaian indah untuk perhiasan. Dan pakaian takwa itulah yang paling baik." (QS. Al-A'raf: 26)
- Diedit dari Hilyah Thalibil Ilmi, Syarah Asy-Syaikh Al-Utsaimin -

Kamis, 17 Mei 2018

Nasihat tentang Jenggot, Celana di Atas Mata Kaki, dan Cadar

nasihat-khrishna-murti-jenggot-celana-atas-mata-kaki-dan-cadar-1nasihat-khrishna-murti-jenggot-celana-atas-mata-kaki-dan-cadar-2
^Nasihat yang baik dari Brigjen. Pol. Khrisna Murti, S.IK, M.Si, Karomisinter Divhubinter Polri

Izinkanlah saya juga memberi sedikit nasihat...

Wahai saudara-saudariku,
Jenggot, celana di atas mata kaki, dan cadar adalah sunnah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam

Saya tidak memaksa siapapun untuk berpenampilan demikian, hanya saja saya tidak ingin saudara-saudari berpikir bahwa lelaki berjenggot, bercelana di atas mata kaki, atau wanita bercadar adalah teroris.

Allah SWT berfirman:

... وَمَاۤ اٰتٰٮكُمُ الرَّسُوْلُ فَخُذُوْهُ وَمَا نَهٰٮكُمْ عَنْهُ فَانْتَهُوْا ...
"...Apa yang diberikan Rasul kepadamu maka terimalah. Dan apa yang dilarangnya bagimu maka tinggalkanlah..."(QS. Al-Hasyr 59: Ayat 7)

Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda:

انْهَكُوا الشَّوَارِبَ ، وَأَعْفُوا اللِّحَى
“Cukur habislah kumis dan biarkanlah (peliharalah) jenggot.” (HR. Bukhari no. 5893)

Sabtu, 05 Mei 2018

Ramadhan is Coming! (Flat Design)

ramadhan-is-coming
by: Evan
Sebentar lagi Bulan Suci Ramadhan tiba!
 
Desain ini telah dibuat dengan menggunakan aplikasi CorelDraw X8. Tools yang digunakan: text, rectangle, crop, outline, convert outline to object, polygon, shape tool, freehand, bezier, 2-point line, ellipse. Font: Krinkes
 
Semoga  bermanfaat.